Keterangan Gambar : Pemdes Simpang Padang dan Beberapa Perusahaan Sepakat Bakal Pasang Portal di Jalan Siak
BATHIN SOLAPAN, (Kabar Lintas Riau) Pemerintah Desa dan Dinas Perhubungan Kecamatan Bathin Solapan bersama sejumlah perwakilan Perusahaan yang berdomisilih di wilayah desa simpang padang akhirnya mencapai kesepakatan dalam rakor penyelenggaraan angkutan jalan barang yang melewati Jalan Siak tersebut.
Rapat di laksanakan di aula desa pada Jum'at (31/01/25).langsung di pimpin Pj kepala desa,Muhammad Nurizan, dengan di dampingi Camat Bathin Solapan,Muhammad Rusydy di wakili Kasi trantib,Beni Indra Saputra, Kepala UPT Dishub Kecamatan Bathin Solapan,Amrilazi,dan anggota,ketua BPD,Darmawansyah (Ucok) dan anggota, Aris,sekertaris desa, Muhammad Idris,Ketua LAMR, Darwis,LPMD,kepala Dusun, ketua Karang Taruna, Bhabinkamtibmas dan Babinsa para ketua RT,RW serta undangan lainya ikut hadir dalam rapat tersebut.
Rakor ini di laksanakan dengan tujuan untuk membahas menjaga kualitas jalan siak yang sudah di bangun oleh Pemerintah Kabupaten Bengkalis agar tetap terjaga dari kerusakan jalan di akibatkan mobil-mobil truck bermuatan melebihi kapasitas.Apa yang menjadi kesepakatan bersama hari ini untuk menjaga kualitas jalan siak tetap mulus, maka tugas kita adalah memasang portal."ucap Pj kades.
Ia menambahkan,kita memastikan apakah portal ini ditetapkan di dua tempat atau satu saja. Dan kesepakatannya hanya satu aja, ya itu di pintu masuk jalan siak sesuai kesepakatan bersama,"Lalu, kita tegaskan lagi apakah portal ini dibikin permanen atau ada kuncinya, agar tepat sasaran dishub itu membangun seperti apa agar tidak menyulitkan pihak manapun,dengan harapan kendaraan yang melibihi tinggi (portal) tidak lewat jalan tersebut."kata kades.
Di tempat yang sama, salah satu perwakilan perusahaan,Zainal menyambut baik hasil kesepakatan bersama.Pada prinsipnya, pihak perusahaan selalu mendukung upaya untuk membuat nyaman semua pihak baik dalam berusaha dan beraktifitas bagi pengguna di jalan siak tersebut. Kami dari pihak perusahaan selalu siap membantu Pemerintah Desa Simpang Padang."Demi kepentingan bersama yang penting kami masih bisa beroperasi, warga juga merasa nyaman aman, dan kami bisa menjalankan bisnis kami itu sudah solusi terbaik,"tandasnya.
Ditambahkan Pj kepala desa,hasil rakor hari ini yang dihadiri intansi terkait dan beberapa perusahaan setempat diharapkan bisa meminimalisir kerusakan jalan siak yang diakibatkan oleh lewatnya sejumlah kendaraan bertonase besar."Musyawarah tentang Pemasangan Portal Jalan Siak Wilayah Desa Simpang Padang. Alhamdulillah dapat kesepakatan bersama dan terima kasih atas dukungan semua yang hadir, dan terima kasih kepada perwakilan perusahaan atas Partisipasinya."tutup Pj kepala desa Simpang Padang.
Tindakan pemasangan portal dilakukan untuk melindungi ruas jalan yang baru dibangun tersebut agar terhindar dari kerusakan, sehingga ruas jalan lebih tahan lama."Menurut Camat Bathin Solapan,ruas jalan yang di pasangan portal merupakan akses jalan penghubung beberapa desa, di antarnya, Desa Petani, Buluh Manis, kota Duri dan kabupaten Rokan Hilir dan Rokan Hulu, tujuannya membatasi kendaraan di atas tonase sesuai dengan kelas jalan."Tutupnya.