Teks foto : Wakil Ketua III DPRD Kabupaten Bengkalis,H.Misno saat memberikan Sambutan Dalam Acara Penutupan MTQ ke 50 Tingkat Kecamatan Mandau Sekaligus Serahkan Piagam Penghargaan Kepada Pemenang Peserta lomba MTQ.
MANDAU - Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) ke 50 tingkat Kecamatan Mandau yang dilaksanakan di lapangan kantor Camat tersebut resmi ditutup oleh Camat Mandau, Riki Rihardi Selasa (11/11) malam. Dengan menekan tombol serine bersama sama.
Wakil Ketua DPRD H.Misno yang turut hadir dalam penutupan tersebut, berharap agar MTQ ini menjadi ajang silahturahmi dan juga wadah pengembangan potensi bagi khalifah - Khalifah yang ada di kecamatan Mandau.
“Allhamdulillah penutupan MTQ Ke 50 Kecamatan Mandau ini berjalan Lancar. Nah tadi juga sudah diumumkan pemenangnya, semoga nantinya dapat mewakili Kecamatan Mandau dapat menunjukkan performa terbaiknya di tingkat kabupaten Bengkalis,yang insyaallah di laksanakan pada desember 2025 mendatang di Kecamatan Bandar Laksamana.
Disebutkan H.Misno, pada MTQ ke 50 kecamatan mandau ini juara umum di raih oleh Kelurahan Pematang Pudu. Sebagai anggota DPRD Kabupaten Bengkalis dapil Kecamatan Mandau, insyallah kami memberikan dukungan kepada khalifah khalifah yang akan berlomba ditingkat kabupaten nantinya.
Reporter Sutarno
.jpg)

.jpg)
.jpg)













